Friday, February 13, 2009

membongkar "trik" ikan badut

Ikan punya seribu satu cara untuk mempertahankan diri. Bisa dengan memproduksi enzim tertentu- yang bagi ikan lain beracun- yang biasanya dikeluarkan saat keadaan mengancam, atau bisa juga dengan cara menyiasati lingkungan sekitar.


Clown fish misalnya, ikan yang pernah dikontrak oleh Walt Disney untuk jadi pemeran utama dalam film Finding Nemo itu, punya cara jitu dalam mempertahankan diri. Ikan ini memang tak punya sengat atau enzim yang membahayakan bagi ikan lain. Tapi jangan salah... walaupun secara fisik ikan ini kecil, dan tak punya keahlian meracik racun dalam tubuhnya, clown fish punya kelebihan mengelola lingkungan sekitarnya dalam pertahanan diri dari musuh. Pengen tahu strateginya?? Baca terus makanya...


Strateginya bertahan hidup dari musuh-musuhnya adalah dengan cara memanfaatkan berbagai jenis anemon. Anemon?? Anemon ini bukan temannya Pockemon atau Digimon film kartun Jepang itu yah... anemon ini sejenis tanaman laut yang punya racunlah...

nah, anemon yang bagi ikan lain beracun dan mematikan ini bagi clown fish dapat disiasati menjadi arena bermain dan tempat berlindung yang aman dan nyaman. Dari dan dengan anemon inilah clown fish mampu mempertahankan hidup dari para predator yang akan memangsanya. Makanya tak heran clown fish hampir pasti akan sering terlihat disekitar anemon, baik itu cuma jalan-jalan ataupu leyeh-leyeh di antara tentakel-tentakel anemon. Tanpa perlindungan anemon ikan ini mungkin gak bisa bertahan hidup.

Ingin tahu bagaimana clown fish “menyulap” anemon beracun menjadi tempat berlindung??
Sebelum itu kita kenalan dulu...yuk !?
Nama latinnya clown fish adalah Amphiprion ocellaris. Kalau di Indonesia lebih dikenal dengan nama ikan badut. Ikan badut?? Iya...! ikan badut.. !! ko bisa yah...namanya ikan badut?? Mungkin karena warna orange dan putih nya yang lucu itu kali yah?? dan karena lucu itu makanya disebut ikan badut. Tinggi (baca: panjang) maksimal ikan badut 10-15 cm dan ikan ini punya kerabat yang buanyak.. beberapa ahli mengatakan ada sekitar 26 jenis ikan badut ini, sebagian juga ada yang bilang 29.

Sekarang kita lihat bagaimana “sulap” yang dilakukan ikan badut ini. Sebenarnya, ikan badut ini tak punya alat khusus dalam melakukan sulapnya merubah anemon yang beracun itu. Ia hanya punya trik yang jenius... mau tahu?? Kita bongkar triknya...!

gambar ikan badut di sela-sela anemon

Ini rahasia ajah yah....jangan bilang siapa-siapa..
Pada tentakel-tentakel anemon sebenarnya terdapat lendir yang memiliki kandungan tertentu untuk melindungi dari sengatan tentakel yang lain apabila tentakel-tentakel anemon ini bersentuhan. Lendir ini untuk jaga-jaga agar ga terjadi pepatah “senjata makan tuan”. Nah, lendir inilah, yang tidak diketahui ikan lain, yang dimanfaatkan oleh ikan badut dari sengatan anemon yang menyebabkan kelumpuhan bahkan kematian itu. Caranya yaitu dengan menggosok-gosokkan badan ikan badut dengan cepat (secepat-cepatnya) pada tentakel tadi. So...setelah seluruh badan terlumuri zat anti sengat tadi... jadi kebal deh si ikan badut.
Begitu... hebatkan!!!??

Pengen coba trik dari si ikan badut??
Saya sarankan mendingan jangan coba-coba deh. Kebal kagak nangis-nangis iyah nanti...

No comments: